argomino adalah sebuah keunikan dunia perikanan”

8/25/2009

Manfaat Kangkung

Kangkung sebagai makanan favorit Gurami tapi juga sebagai obat
Pembudidaya ikan tentunya tidak asing lagi dengan tanaman kangkung, tanaman kangkung sahabat petani gurami, kangkung sebagai tanaman favorit gurami ukuran silet sampai dengan ukuran dua jari, karena kandungan nutrisinya yang cukup baik gurami tampak sehat dan lincah.
Tanaman kangkung adalah tanaman menjalar dengan batang bulat, beruas-ruas, berbunga corong dan berlubang di tengahnya ini mempunyai sifat khas mendinginkan. Ia memiliki kandungan kimia antara lain hentriakontan, karotena,dan sitosterol. Zat-zat tersebut berfungsi sebagai antiinflamasi, diuretik dan hemostatik
Yang lebih penting lagi kangkung berguna sekali bagi kesehatan manusia karena kandungan nutrisi yang ada pada kangkung dan juga sebagai obat.

Beberapa referensi menyebutkan, dalam 100 gram kangkung yang direbus tanpa garam, nilai nutrisnya adalah energi sebanyak 28 kkal, air 91, 2 gram, protein 1, 9 gram, lemak 0, 4 gram, dan karbohidrat 5, 63 gram. Selain itu, kangkung juga mengandung mineral, vitamin A, B, C, asam amino, kalsium, fosfor, karoten, dan zat besi.

Kangkung memiliki sifat kimia sebagai antiracun, peluruh perdarahan, diuretik (pelancar kencing), antiradang, dan sedatif (penenang/obat tidur). Karenanya tidak heran jika kita mudah mengantuk setelah makan dalam porsi banyak dengan menu utama kangkung.
Untuk keperluan pengobatan, yang dipergunakan adalah seluruh bagian tumbuhan dan akar. Kandungan kimianya adalah daun mineral, vitamin, karotena, hentriakontan, dan sitosterol. Beberapa jenis penyakit yang bisa diobati dengan kangkung, antara lain mimisan, haid terlalu banyak, sakit gigi, melancarkan air seni, keracunan makanan, kencing darah, sakit perut, sulit tidur, wasir berdarah, dan sebagainyaUntuk mengobati mimisan dan mengurangi haid yang terlalu banyak, ambillah dua ikat kangkung dan cuci hingga bersih. Setelah itu ditumbuk hingga halus atau diblender. Selanjutnya airnya disaring dan dicampur dengan satu sendok makan madu. Air ini kemudian diminum sekaligus sehari sekali.