argomino adalah sebuah keunikan dunia perikanan”

12/22/2010

Argomino News





PENGANUGERAHAN ADIBHAKTI MINA BAHARI dan HARI-HARI BAHAGIA KAMI
Argomino (23/120/2010) Pokdakan Argomino pada Hari Nusantara 2010 mendapat penghargaan sebagai Juara I kategori UPR/HSRT. Kegiatan diawali di KKP Jakarta tanggal 10 Desember 2010. Tanggal 11 Desember malam, Bapak Menteri menyerahkan sertifikat dan voucer pemenang berbagai kategori. Untuk Argomino, diberikan laptop dengan modemnya, serta sarana perikanan. (Foto: Mbah Hardi dengan pakaian adat Jawa Jogja, Bpk. H. Akaz dari Kediri ketika di Argomino, serta Foto Bpk. H. Herry dari Antap Sari yang kami ambil dari web)
Selanjutnya, tanggal 12 pagi, utusan Argomino, Mbah Hardi, dan 8 peserta lain menuju ke Balikpapan untuk menerima tropi dari Wapres.
Bagi kami, penghargaan itu merupakan pengakuan atas eksistensi Argomino, dan sekaligus tantangan agar lebih gigih dan produktif lagi. Kami barulah sebuah imbrio kecil yang terus bergerak dalam pemberdayaan masyarakat. Untuk itu, kami ucapkan terima kasih atas dukungan berbagai pihak yang telah mendorong Argomino untuk ‘berbuat sesuatu’ kepada masyarakat.
Seperti siang kemarin, kami telah menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati di Kantor beliau di kompleks Pemda Kulonprogo.
Kebahagiaan kami, dilengkapi oleh kunjungan silaturahmi dari Bapak-bapak yang mulia. Pertama, Bapak Haji M. Akaz (Presiden Republik Lele Kediri, dll) kemarin.pagi. “Alhamdulillah dan terimakasih Pak atas silaturahminya, juga kesempatan yang diberikan kepada kami bila suatu saat sowan ke Kediri. Maaf atas segala kekurangan kami.” Luar biasa inovasi beliu sebagai pioner budidaya ikan.
Kebahagiaan kedua, alhamdulillah juga kami mendapat kunjungan dari Bpk. Haji Herry dan Mas Muh Subhanudin,S.P. dari Kebun Durian Antap Sari Brebes. “Terimakasih Pak Haji atas silaturahmi dan bibit buahnya. Semoga Alloh SWT senantiasa memberikan rahmat serta kesehatan pada Bapak dan keluarga serta mohon maaf atas segala kekurangan kami. Antap Sari sebuah semangat pemberdayaan masyarakat yang luar biasa. Semoga senantiasa jaya untuk kemajuan semuanya.
Kebahagiaan ketiga, insya Alloh nanti siang akan mendapat kunjungan dari Ngarso Dalem Sultan Hamengkubuwono X. Beliau ingin mirsani realisasi bantuan pemberdayaan masyarakat yang telah beliau sampaikan kepada FSP (Forum Silaturahmi Pokdakan Kulonprogo). Ratusan kolam pertanda geliat pemberdayaan dari Bapak Gubernur telah nampak di kami, harapan kami semoga langkah ini berhasil memberdayaan masyarakat kecil Kulonprogo. Terimakasih atas dukungan berbagai pihak. Subhanalloh, begitu lengkap kebahagiaan kami.